Selasa, 04 Juni 2013

Ikkyu dan orang miskin

Ketika beranjak dewasa, Ikkyu mulai berkelana keluar Vihara. Ia terharu melihat masih banyak keluarga yang miskin hidupnya, sementara penguasanya kaya raya.
Suatu hari ia mengambil sebatang tongkat di pinggir jalan, lalu berkunjung ke rumah penguasa. Sang penguasa sangat senang dikunjungi Ikkyu yang sangat terkenal itu.
"Ini tongkat Pendeta Kobotaishi yang terkenal. Akan saya hadiahkan kepada anda." Kata Ikkyu. Karena gemar mengumpulkan benda mewah dan langka, penguasa itu memberikan banyak uang sebagai imbalan.
Kemudian berkat pemberian Ikkyu, penduduk tidak kelaparan lagi.
Malangnya, ada seorang prajurit yang melihat Ikkyu memungut tongkat itu dari pinggir jalan, dan melaporkannya pada penguasa. Akhirnya Ikkyu ditangkap.
"Kau bilang ini tongkat milik Pendeta Kobotaishi, ternyata bukan. Kau berbohong utk mendapatkan uang, apa maksudmu?"
Ikkyu berkata: "Kobotaishi mengeluarkan air dengan tongkat untuk menolong orang miskin. Aku menukar tongkat ini dengan uang juga untuk menolong orang miskin. Sama saja bukan?"
Ucapan ini membuat penguasa menyadari kesalahannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

About

Pengikut